Facebook memang fenomenal. Dalam rentang waktu yang cukup pendek peningkatan penggunanya naik dengan pesat. Hanya dengan tampilan standarnya saja untuk semua penggunanya sudah bisa mengejar dan mungkin meninggalkan popularitas Friendster.
Keinginan untuk merubah tampilan Facebook kini menjadi suatu keharusan. Banyak cara untuk dapat merubah TEMA atau LAYOUT Facebook anda. Diantaranya :
- Add-On Stylish yakni Add-On khusus untuk browser Mozilla FireFox saja.
- Plugin Yoonto yakni Plug-in Untuk browser Opera v9.6 Firefox v3.0 Internet Explorer v7.0 dan v8.0. ( Dijelaskan di Merubah Layout Facebook II)
Penggunaan Add-On Stylish. Seperti biasa ikuti langkah berikut :
- Anda perlu Browser Mozila Firefox v3.0 ke atas.
- Silahkan install Add-On Stylish. Icon bergambar huruf "S" akan muncul dikanan bawah Mozilla firefox setelah restart, jika berhasil install Add-On ini.
- Silahkan Login ke akun Facebook Anda.
- Sekarang anda tinggal pilih tema atau layout anda di http://userstyles.org/styles/site/facebook.com.
- Pilih layout atau tema facebook yang ingin anda gunakan, untuk memasangnya Klik tombol “Install with Stylish” pada kanan atas halaman.
- Selesai dan lihat perubahannya di halaman Facebook Anda
Berbeda dengan Script GreseMonkey, Selama Browser telah dipasang Add-On Stylish tampilan tema atau layout Facebook anda dapat dilihat siapa saja.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment